ABSTRAK
Kata Kunci: Kinerja, Hasil Belajar (nilai) PPL
Penelitian
berjudul “Hubungan Kinerja dengan Hasil Belajar PPL Mahasiswa Program Studi
Pendidikan Geografi FKIP Unsyiah Semester Ganjil 2011/2012” ini mengangkat
masalah hubungan antara kinerja mahasiswa Program Studi Pendidikan Geografi
FKIP Unsyiah yang melaksanakan PPL pada semester ganjil 2011/2012 dengan hasil
belajar (nilai) PPL. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah
terdapat hubungan positif yang signifikan antara kinerja dengan hasil belajar
PPL. Hipotesis penelitian adalah terdapat hubungan positif yang signifikan
antara kinerja dengan hasil belajar PPL mahasiswa Program Studi Pendidikan
Geografi FKIP Unsyiah semester ganjil 2011/2012. Populasi penelitian berjumlah
39 mahasiswa di SMP/SMA se-Kota Banda Aceh dan Aceh Besar, sedangkan sampel 24
mahasiswa di SMP/SMA se-Kota Banda Aceh yang ditentukan secara purposive sampling. Metode yang
digunakan metode deskriptif analisis dengan
pendekatan kuantitatif.
Pengumpulan data dengan angket dan dokumentasi, sedangkan pengolahan data
dengan teknik statistik korelasional Product
Moment, uji-t dan regresi linier sederhana. Hasil analisis data diketahui
koefisien korelasi antara kinerja dengan hasil belajar PPL sebesar 0,513. Dari
pengujian signifikansi hubungan antara kinerja dengan hasil belajar PPL
didapatkan t hitung > t tabel
(2,80 > 1,72) pada taraf signifikansi 0,05 dan derajat kebebasan 22. Artinya
terdapat hubungan positif yang signifikan antara kinerja mahasiswa praktikan
PPL Prodi Pendidikan Geografi dengan hasil belajar PPL. Pengaruh kinerja
terhadap hasil belajar PPL adalah 26,32%. Persamaan garis regresi
. Artinya, apabila kinerja
mahasiswa praktikan PPL meningkat, maka hasil belajar PPL juga akan meningkat.

Tidak ada komentar:
Posting Komentar